Innisfree It’s Real Squeeze Mask SHEA BUTTER
Hi Beauties, kali ini aku mau review salah satu sheet mask
dari Innisfree yaitu varian Shea Butter.
Sebelumnya aku sudah pernah coba
varian Manuka Honey tapi belum sempat tulis review dalam bahasa Indonesia ^^
ditunggu ya...
Jadi, aku pakai masker ini setelah kira-kira puasa dapat 2
minggu. Kurun waktu 2 minggu itu aku malas banget yang namanya pakai skincare.
Bisa dibilang tiap hari hanya cuci muka habis gitu semprot” toner aloe vera
doang ^^’. Yah akhirnya kulit wajahku jadi super dehidrasi, kering dan kusam,
dan aku juga masih tetep malas buat ngejalananin skincare routine dan pengen
yang instan-instan hahaha.
Akhirnya setelah sahur aku putuskan buat pakai masker ini.
Aku nggak terlalu berharap banyak sih sama masker Innisfree karena beberapa
kali pakai *varian yang berbeda* nggak terlalu kasih result yang ‘Wah’ buat
kulitku. Tapi karena kulit emang lagi butuh hidrasi dan moisturizing, I pick
this one.
Masker Innisfree Shea Butter ini berfungsi untuk memberikan
kelembaban yang mendalam untuk kulit yang kering.
Tipe sheet mask nya adalah soft cotton dan memiliki ukuran
yang cukup pas dengan wajahku. Essencenya berwarna putih seperti susu cair
dengan aroma yang samar-samar seperti margarin.
Aku menggunakan masker ini sekitar 2 jam karena ketiduran.
Selama menggunakan masker ini wajah ku terasa dingin dan nyaman. Tidak terasa
adanya reaksi iritasi maupun alergi.
Hasil setelah penggunaan
- Wajah ku terasa terhidrasi dan super lembab. Essence nya yang cair cepat meresap dan tidak meninggalkan kesan lengket.
- Kulit ku terasa lebih kenyal.
- Aku memiliki jenis kulit kombinasi, dan masker ini membuat kulitku menjadi lebih balance.
- Membuat make up ku jadi lebih tahan lama dan tidak membuat kulit cepat berminyak.
Aku benar-benar terkejut dengan hasil dari masker ini,
dengan harga yang cukup affordable memberikan hasil yang memuaskan. Aku
merekomendasikan masker ini buat beauties yang memiliki kulit normal sampai
kering yang butuh hidrasi instan. Juga aku akan repurchase masker ini karena
aku sangat suka ^^.
Rate 5/5 *^.^*
Komentar
Posting Komentar